Daftar Hero Lokapala MOBA

17.Nada

Role: Support

Nada adalah hero dengan role support yang memiliki stun yang dapat mengganggu musuh berkali-kali. Selain itu, Nada juga memiliki kemampuan untuk menyembuhkan dan mempercepat pergerakan teman satu tim. Skill ultimate Nada adalah teleport ke tempat kawanmu dan memberikan shield area.

Video skill ksatriya nada>>link


18.Nala

Role: Fighter

Nala, seorang laksamana angkatan laut Majapahit. Dikisahkan bahwa ia ditugaskan oleh Jinno. Nala adalah hero (ksatriya) dengan role fighter yang lebih baik bila kamu memiliki tim yang mampu menyokong dan membantu saat war terjadi.

Video skill ksatriya nala>>link



19.Nanjan

Role: Fighter

Nanjan adalah fighter yang membawa tameng dan pedang. Dengan tameng dan kekuatan pukung himbanya menjadikan ia seorang yang mampu menyerang dan memiliki pertahanan yang kuat.

Video skill ksatriya nanjan>>link




20.Neera

Role: Support

Neera merupakan support dengan skill penyembuhan terbesar. Selain skill penyembuhan, dia memiliki skill lain juga untuk memperlambat pergerakan musuh (slow).

Video skill ksatriya neera>>link




21.Nio

Role: Marksman

Dengan latar belakang sebagai pejuang. Nio bergerak sebagai penembak jitu dan penyembuhan dalam medan perang. Skill 1-nya memungkinkan ia untuk melukai lawan, dan menyembuhkan teman setimnya. Serta skill ultimate untuk menembak pada jarak yang sangat jauh.

Video skill ksatriya nio>>link


22.Nisha

Role: Mage

Ksatriya mage dengan guntur petir yang bisa menyambar musuh-musuh. Selain skill mage untuk melukai lawan, nisha juga memiliki skill untuk stun musuh.

Video skill ksatriya nisha>>link




23.Rajapatni

Role: Marksman

Rajapatni merupakan seorang putri kerajaan. Rajapatni memiliki role sebagai marksman yang tembakannya memiliki efek beragam (terkadang stun, damage, slow, dll). Rajapatni juga mampu untuk bergerak sangat cepat dengan menggunakan skill ultimatenya.

Video skill ksatriya rajapatni>>link



24.Sabara

Role: Assasins

Merupakan seekor anjing yang setia menemani saat maut menjemput. Serangan cakaran dan skill blink yang mampu dilakukan berkali-kali, menjadikan sabara assasins yang cukup menakutkan.

Video skill ksatriya sabara>>link




25.Saira

Role: Mage

Saira merupakan burung muda dengan rasa penasaran yang tinggi. Saira dengan bulu-bulu tajamnya sanggup menusuk lawan dengan mematikan. 

Video skill ksatriya saira>>link




26.Sena

Role: Marksman

Salah satu hero (ksatriya) yang didapatkan saat pertama kali main. Dengan panah cepatnya, Sena mampu melukai lawan dengan fatal. Dengan rolenya sebagai marksman, ia memiliki skill-skill juga untuk stun, racun, dan melepaskan panah dari jarak jauh.

Video skill ksatriya sena>>link



27.Skar

Role: Fighter

Skar adalah hero fighter yang dengan tombaknya ia akan menjangkau jarak cukup jauh. Selain skill untuk membekukan lawan, dengan skill ultimatenya ia mampu untuk melakukan counter pada musuhnya.

Video skill ksatriya skar>>link




28.T'pala

Role: Marksman

Setelah dikutuk oleh hutan karena melakukan perburuan liar. T'pala kini menjadi pelindung hutan terbaik. Meskipun dengan wajah harimaunya, ia masih tak kehilangan kemampuannya sebagai penembak jitu. Dengan kemampuannya sebagai marksman ia siap menembak lawan, dan tak akan membiarkan mereka lolos dengan mudah.

Video skill ksatriya tpala>>link

29.Tara

Role: Tank

Tara adalah pejuang yang tak kenal lelah. Tara akan bertarung dengan tangan robotnya dan kemampuannya yang mengalahkan lawan-lawannya. Dengan dirinya sebagai tanker, memungkinkan dia untuk bertarung di garis depan menggunakan skill cc, blink dan damage miliknya.

Video skill ksatriya tara>>link


30.Tarja

Role: Mage

Seorang ratu dari kerajaan. Tarja hadir dengan role mage, dengan skill-skillnya memungkinkan ia untuk mengalahkan musuh-musuhnya dari jarak jauh.

Video skill ksatriya tarja>>link




31.Vijaya

Role: Assasins

Vijaya merupakan seorang ksatriya dan seorang pangeran panglima perang yang memimpin para prajurit. Dengan kemampuannya, ia mampu menumbangkan lawannya dengan cepat.

Video skill ksatriya vijaya>>link




32.Vyana

Role: Support

Vyana merupakan seorang kapten pesawat. Support adalah role keahliannya. Ia bisa memindahkan rekan setim ke lokasi di map svaka loka dengan cepat. Dengan kemampuannya ia mampu melakukan penyelamatan dan skill penyembuhan juga.

Video skill ksatriya vyana>>link







Kembali ke daftar herol lokapala sebelumnya>>>[disini]




Thanks... (^-^)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar